Think creative (Hari ke-8)

Hari ini saya berniat keluar rumah subuh-subuh, biasanya subuh sampai pagi saya sibuk di dalam rumah mengerjakan ini itu, mencuri curi waktu di sela Haura tidur. Ketika saya berjalan sambil 'satu-dua, satu-dua' tiba tiba ada angkot jurusan pasar anyar lewat, spontan saya terpikir untuk mencoba jalur angkot tersebut sembari beli sarapan di pasar, juga sambil mengenalkan Haura dengan berbagai macam komoditas yang dijual di pasar tradisional. Sejak di dalam angkot Haura sudah explore kondisi sekitar dengan memegang pegang tas, wajah anak sekolah. Saya sembari menjelaskan mana yang boleh dia lakukan dan mana yang tidak boleh.. juga diterangkan soal 'berangkat sekolah' dan bajunya yang berbeda beda. Setelah sampai Haura nampak senang diterangkan jenis jenis sayuran, buah pun hewan.
#Tantangan10Hari
#KuliahBunSayIIP
#level9
#ThinkCreative

0 komentar:

Berikan komentar kamu :)